Home > Berita dan Kegiatan > Kemenag DKI Jakarta Memperingati Hari Amal Bakti Ke-71
Berita dan Kegiatan

Kemenag DKI Jakarta Memperingati Hari Amal Bakti Ke-71

(FKUB-Jakarta) Kantor Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan upacara memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia yang ke 71. Hari Amal Bakti (HAB) diperingati tanggal 3 Januari 2017 merupakan hari bersejarah bagi Kementerian Agama, hal itu seiring dengan PMA No.6 tahun 1956.

Ketua FKUB Provinsi DKI Jakarta-KH. Ahmad Syafii Mufid beserta pimpinan majelis  agama Kristen, Keuskupan Agung Jakarta, WALUBI, PHDI dan MATAKIN turut hadir mengikuti upacara Hari Amal Bakti yang dilaksanakan di halaman kantor Kanwil Agama Provinsi DKI Jakarta (3/1/2017).

Pada kesempatan itu, Romo Antonius Suayadi, Pr.utusan dari Keuskupan Agung Jakarta mengucapkan:  “Selamat Ulang Tahun ke  71 Kementrian Agama Republik Indonesia, semoga sukses dalam membina kerukunan dan perdamaian umat beragama di tanah air Indonesia”.

Dan Pdt. Liem Wira Wijaya utusan dari WALUBI provinsi DKI Jakarta mengucapkan “Selamat hari Amal Bakti ke 71 Kementerian Agama RI, semoga semakin dapat meningkatkan pelayanan kepada semua masyarakat yang membutuhkan pelayanannya”.

Upacara HAB ini  diikuti oleh sekitar 4000 Aparatur Sipil Negara di lingkungan Kanwil Kementerian Agama DKI Jakarta dilaksanakan di dengan Inspektur Upacara Kepala Badan Penelitian Pengembangan dan Pendidikan Pelatihan Kementerian Agama RI Prof.Dr.H.Abdurrahman Mas’ud , Ph.D.(budi/fkub)