Home > Berita dan Kegiatan > KH Yusuf Aman: “Pengurus FKUB Harus Jadi Agen Perdamaian”
Berita dan KegiatanUtama

KH Yusuf Aman: “Pengurus FKUB Harus Jadi Agen Perdamaian”

(FKUB Jakarta.org) Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) DKI Jakarta, KH Yusuf Aman, menekankan pentingnya peran FKUB sebagai garda terdepan dalam menjaga harmoni antarumat beragama di Ibu Kota. Hal itu disampaikan saat memberikan arahan dalam kegiatan Sekolah Agama-agama dan Bina Damai (SABDA) Angkatan IX yang digelar oleh FKUB DKI Jakarta.

Dalam sambutannya, Kiai Yusuf menyebut seluruh pengurus FKUB harus menjadi agen perdamaian yang memiliki misi menyebarkan nilai-nilai ajaran agama yang damai. “(Karena itu) Kita harus terus meningkatkan pemahaman tentang kerukunan melalui program SABDA ini,” kata Kiai Yusuf.

Dia menambahkan bahwa keberagaman suku, budaya dan agama adalah kehendak Tuhan alias sunnatullah. Menurutnya, hal itu merupakan sumber kekuatan yang harus dirawat untuk kebaikan bersama.

“Sejak lahir kita sudah beragam, dan keberagaman itu adalah titipan yang wajib kita jaga bersama,” tuturnya.

Dalam konteks itu menurut Kiai Yusuf, FKUB memiliki tugas yang berat dan strategis, yaitu membina keberagaman dan memelihara kerukunan. Oleh karenanya, dia mendorong, salah satunya agar peran FKUB dapat diperluas hingga tingkat kecamatan, sejalan dengan keberadaan Kantor Urusan Agama (KUA) di tingkat tersebut.

“Kenapa tidak FKUB sampai di tingkat kecamatan? Ini akan lebih punya ujung tombak, seiring adanya Kantor Urusan Agama di kecamatan yang menjadi mitra FKUB,” ungkap ulama Betawi tersebut.

Sebab itu, Kiai Yusuf Aman berpesan kepada seluruh peserta SABDA agar mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh sebagai bentuk kontribusi nyata dalam memperkuat kerukunan antarumat beragama di DKI Jakarta.

“Saya berharap semua peserta dapat mengikuti SABDA dengan sebaik-baiknya dalam rangka kontribusi kita ke depan, memberikan satu nilai tambah kerukunan di DKI Jakarta,” tutupnya.(fkub/Dn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *